ARTIKEL - Dapat Kado Fasilitas Canggih Pengobatan Mata, Wisata Medis Surabaya Makin Kuat

Dapat Kado Fasilitas Canggih Pengobatan Mata, Wisata Medis Surabaya Makin Kuat

Sumber : detik.com

...

Surabaya - Surabaya semakin kuat di bidang Medical Tourism (Wisata Medis) dengan adanya gedung pelayanan lasik dan aesthetic dari RS Mata Undaan. Dua fasilitas itu diresmikan bersamaan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-729 tahun.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menerima gedung lasik dan aesthetic itu dengan turut menghadiri peresmian di RS Mata Undaan pada Selasa (31/5/2022). Menurutnya gedung yang terdapat alat canggih pertama di Indonesia itu akan mendukung program wisata medis.

Dua fasilitas baru RS Mata Undaan itu, kata Eri, bisa menambah pilihan warga Surabaya maupun warga dari seluruh daerah di Indonesia ketika berobat ke Kota Pahlawan. Eri meyakinkan lagi bahwa dokter dan teknologi kesehatan di Indonesia sudah tidak kalah canggih dengan di luar negeri.
"Kita juga tahu, dokter di Indonesia sangat luar biasa, alat-alat teknologi terbaru sudah ada di Indonesia, khususnya Surabaya. Bahkan di RS Mata Undaan ada alat lasik dengan teknologi terbaru dan pertama di Indonesia. Semoga dengan alat ini keyakinan masyarakat untuk berobat di Kota Surabaya bertambah. Ini kado terindah," kata Eri di RS Mata Undaan, Selasa (31/5/2022).

Ketua Badan Pengurus Perhimpunan Perawatan Penderita Penyakit Mata Undaan (P4MU) Arif Affandi mengatakan gedung baru lasik dan aesthetic ini menjadi salah satu fasilitas unggulan medical tourism Surabaya. Bahkan, fasilitas yang diberikan kepada pasien berkualitas premium.


"Ini fasilitas premium untuk penderita penyakit mata. Kami resmikan tanggal 31 Mei dalam rangka memberikan kado di hari ulang tahun Kota Surabaya. Kalau kado harus bermakna, tidak hanya kado semata. Kadonya ini fasilitas medical tourism," ujar Arif.

Keunggulan lainnya, kata Arif, RS Mata Undaan mempunyai layanan aesthetic operasi plastik untuk mata berbasis medis sebagai alat canggih pertama di Indonesia. Ia menyebutkan, di tempat lainnya, basis operasi plastik adalah untuk kecantikan.

Tidak hanya itu, Arif juga meyakinkan bahwa pengobatan mata di RS Mata Undaan Surabaya dengan teknologi terbaru itu masih jauh lebih murah bila dibandingkan dengan berobat ke luar negeri.

"Alat pertama di Indonesia Timur itu namanya dry eye. Kalau di Singapura 1 paket Rp 15 juta, di sini Rp 4 juta. Kan untung karena kualitasnya sama, dokternya juga hebat. Kita juga sedang mendatangkan mesin lasik generasi terbaru dari Jerman. Itu juga pertama di Indonesia," jelasnya.

Arif mengatakan, selama ini banyak pasien memilih berobat ke RS Mata Undaan karena selama ini, rumah sakit yang bangunannya telah ditetapkan sebagai cagar budaya itu merupakan RS Mata pertama yang menyediakan pelayanan lasik di Surabaya.

"Maka ini kami up lagi, dry eye. Fasilitas ini untuk menampung orang-orang yang selama ini berobat ke luar negeri," katanya.

Dry eye clinic di gedung Lasik dan Aesthetic Center itu adalah layanan yang mengkhususkan diri dalam analisis dan perawatan penyakit mata kering pertama di Jatim. Kasus dry eye disease (penyakit mata kering) dari derajat ringan hingga berat bisa diobati di tempat itu.

Sekadar informasi, penyakit mata kering dapat menimbulkan risiko serius, bahkan bisa mempengaruhi kualitas hidup jika tidak ditangani dengan benar.

Dry eye disease dapat dipicu oleh banyak faktor. Maka, perlu alat diagnostik untuk mendeteksi kelainan yang terjadi di dalam komposisi air mata pasien, sehingga dapat memberikan perawatan yang sesuai.

Penanganan penyakit mata kering dengan metode dan teknologi perawatan Intense Pulsed Light (IPL) diklaim memiliki banyak manfaat. Di antaranya menurunkan derajat inflamasi pada pasien dan melancarkan kembali aliran darah dalam pembuluh darah mata.

Manfaat lainnya adalah menghambat pencetus munculnya inflamasi, mengurangi bakteri dan virus penyebab inflamasi, memulihkan kinerja dan fungsi kelenjar, memperbaiki stabilitas dan kualitas air mata, serta menghilangkan keluhan penyakit mata kering


Baca artikel detikjatim, "Dapat Kado Fasilitas Canggih Pengobatan Mata, Wisata Medis Surabaya Makin Kuat" selengkapnya https://www.detik.com/jatim/berita/d-6104728/dapat-kado-fasilitas-canggih-pengobatan-mata-wisata-medis-surabaya-makin-kuat.


...

Mata Malas (Amblyopia) Apa Penyebabnya?

Dibuat oleh dr. Irma Praminarti, Sp.M

...

Phakic IOL Solusi Untuk Mata Minus yang Jarang Diketahui

Telah direview oleh dr. Dini D., SpM pada 25 Februari 2024

...

Teknologi Tercanggih dari LASIK, SMILE Pro Hilangkan Mata Minus Hanya 8 detik

Telah Direview oleh dr. Dini D., SpM pada 17 Januari 2024

...

Retinopathy of Prematurity: Definisi, Gejala, Faktor Risiko, dan Pengobatan

Telah Direview oleh dr. Ria Sylvia H., SpM pada 1 November 2023

...

Penyakit Mata Kering (Dry Eye Disease): Definisi, Gejala, Penyebab, Pengobatan

Telah Direview oleh dr. Nur Alim, SpM pada 26 Oktober 2023

...

Mendeteksi Gangguan Penglihatan Pada Mata Anak

Telah Direview oleh dr. Ria Sylvia H., SpM pada 4 Januari 2024

...

Mitos dan Fakta Glaukoma

Podcast Beri Tanda RS Mata Undaan

...

Mitos dan Fakta Tentang Kacamata

Podcast Beri Tanda RS Mata Undaan

...

Mata Juling (Strabismus)

Telah Direview oleh dr. Ria Sylvia H., SpM pada 1 November 2023

...

Apa itu Pediatric Opthalmologist?

Telah direview oleh dr. Ria Sylvia, SpM pada 1 November 2023

...

Retinopati Diabetik: Definisi, Penyebab, Gejala, Faktor Risiko, dan Pengobatan

Telah direview oleh dr. Rita Tjandra, SpM pada 26 Oktober 2023

...

Teknologi Laser Vision Correction (LVC) Bebaskan Mata Minus dan Silinder

Telah direview oleh: dr. Dini Dharmawidiarini, SpM (K) pada 29 Oktober 2023

...

Apa itu Pre LASIK dan apa saja yang dilakukan?

Telah direview oleh: dr. Dini Dharmawidiarini, SpM (K) pada 29 Oktober 2023

...

Transplantasi Kornea (Keratoplasty)

Telah direview oleh: dr. Dini Dharmawidiarini, SpM (K) pada 28 Oktober 2023

...

Kelainan Refraksi

Telah direview oleh: dr. Kitriastuti Sp.M pada 26 Oktober 2023

...

“Divonis Dokter Kornea Rusak Di Usia Muda, Sekarang Bisa Melihat Kembali”

Bagaimana rasanya melihat dunia dengan kegelapan? Hal tersebut tak pernah sedikitpun terlintas didalam benak Nanda. Sempat mengalami kebutaan selama hampir 4 tahun, kini 80% pengelihatannya telah kembali.

...

Glaukoma: Definisi, Penyebab, Gejala, Faktor Risiko, dan Cara Pengobatan

Telah direview oleh: dr. Dewi Rosarina, Sp.M pada 25 Oktober 2023

...

Jenis-jenis Glaukoma

Telah direview oleh: dr. Dewi Rosarina, Sp.M pada 25 Oktober 2023

...

Ablasio Retina: Definisi, Penyebab, Gejala, dan Pengobatan

Telah direview oleh: dr. Rita Tjandra, Sp.M pada 24 Oktober 2023

...

Operasi Katarak: Prosedur, Risiko, Pemulihan dan Biaya

Telah direview oleh: dr. Dini Dharmawidiarini, SpM (K) pada 23 Oktober 2023

...

Teknologi Canggih: IOL, Lensa Buatan Untuk Pasien Katarak

Telah direview oleh: dr. Dini Dharmawidiarini, SpM (K) pada 23 Oktober 2023

...

Memahami Katarak: Definisi, Gejala, dan Cara Pengobatan

Telah direview oleh: dr. Dini Dharmawidiarini, SpM (K) pada 23 Oktober 2023