Kesehatan mata anak sangat penting untuk mendukung aktivitas dan tumbuh kembang mereka. Salah satu cara menjaga kesehatan mata anak adalah dengan memberikan makanan bergizi yang kaya akan vitamin dan nutrisi. Ada banyak jenis makanan untuk kesehatan mata anak yang wajib dikonsumsi. Apa saja? Berikut daftar lengkapnya!
1. Wortel
Wortel dikenal sebagai makanan terbaik untuk menjaga kesehatan mata karena tinggi kandungan beta karoten. Beta karoten adalah salah satu jenis vitamin A yang berfungsi menjaga kesehatan retina dan membantu meningkatkan penglihatan. Menambahkan wortel ke dalam makanan anak bisa jadi cara sederhana untuk meningkatkan asupan vitamin A mereka.
2. Bayam dan sayuran hijau
Sayuran hijau seperti bayam, kale, dan brokoli mengandung lutein dan zeaxanthin, dua jenis antioksidan yang berfungsi melindungi mata dari kerusakan akibat sinar biru dan radikal bebas. Selain itu, bayam juga kaya kandungan vitamin C yang membantu menjaga kesehatan pembuluh darah mata.
3. Telur
Telur adalah makanan yang mudah didapat dan sangat bermanfaat untuk kesehatan mata. Kuning telur mengandung lutein, zeaxanthin, dan zinc yang mendukung perkembangan penglihatan anak. Telur juga kaya vitamin A yang membantu mencegah masalah penglihatan.
4. Ikan
Ikan, seperti salmon dan sarden, kaya akan asam lemak omega-3 yang sangat baik untuk kesehatan mata. Omega-3 membantu melindungi mata dari kekeringan dan mendukung perkembangan visual pada anak. Selain itu, ikan juga mengandung vitamin D yang bermanfaat untuk kesehatan secara keseluruhan.
5. Jeruk dan buah citrus
Buah-buahan citrus, seperti jeruk dan lemon, memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Vitamin ini berperan penting dalam menjaga kesehatan pembuluh darah mata dan mencegah kerusakan pada retina.
6. Kacang-kacangan dan biji-bijian
Kacang-kacangan seperti kacang almond, kacang tanah, dan biji bunga matahari kaya akan vitamin E yang melindungi sel-sel mata dari kerusakan akibat radikal bebas. Selain itu, kacang-kacangan juga mengandung omega-3 yang membantu menjaga kesehatan mata.
7. Ubi jalar
Ubi jalar merupakan sumber vitamin A yang sangat baik untuk mata anak. Selain menjaga kesehatan retina, vitamin A juga membantu mencegah mata kering dan meningkatkan penglihatan dalam kondisi minim cahaya. Ubi jalar juga kaya akan serat, sehingga baik untuk kesehatan pencernaan anak.
Menjaga kesehatan mata anak bisa dimulai dari makanan yang mereka konsumsi setiap hari. Wortel, sayuran hijau, telur, ikan, buah jeruk, kacangan-kacangan, dan ubi jalar adalah beberapa pilihan makanan untuk kesehatan mata anak yang penting untuk dikonsumsi. Pastikan makanan ini menjadi bagian dari menu harian si kecil untuk mendukung perkembangan penglihatannya. Tidak hanya meningkatkan kesehatan mata, anak juga mendapatkan manfaat nutrisi maksimal untuk tumbuh kembangnya.
Artikel ini telah ditinjau oleh dr. Togar Erkasan S., SpM